NOAH Temukan Pengganti Drummer Reza


Grup band NOAH telah menemukan pengganti Reza di posisi drum yakni Rio Alief Radhanta. Dipilihnya Rio yang merupakan kelahiran Banjarmasin ini pun disambut gembira pihak keluarga Rio.

Ayah Rio, Alfian Malaka mengaku senang karena band yang digawangi Ariel, Uki, Lukman dan David merupakan band besar di Tanah Air. Dia pun merasa bangga Rio bisa bergabung di sana.

"Ini tidak hanya membanggakan keluarga tapi juga membawa harum nama Banua," kata pemilik studio musik Malaka di Jalan Sultan Adam Banjarmasin ini.

Meski demikian dia tetap berpesan kepada anak semata wayangnya itu agar tetap rendah hati dan jangan pongah karena sudah dipercaya menjadi tukang gebuk drum NOAH.

"Saya selalu mewanti-wanti Rio agar bersikap biasa saja, jangan sombong dan tetaplah seperti orang biasa," lanjut dia.

Alfian menceritakan perjuangan Rio hingga bisa sukses menjadi suksesor Reza di NOAH. Awalnya Rio merantau ke Jakarta empat tahun lalu.

Saat itu Rio terlebih dahulu merintis dari nol mulai dari crew sampai sempat main di resto dan cafe. Kesabaran Rio berbuah dengan diminta menjadi jadi drummer penggiring Duo Pasto.

"Mulai saat itu karidr drumnya mulai menemukan jalan. Sempat main sama Keith Martin, Sammy Simorangkir, terakhir jadi drummernya Agnez Monica dan Afgan serta, Andien," lanjut dia.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.