Ketika Isyana Sarasvati Ditegur Penyanyi Dangdut

KOMPAS.com - Penyanyi dan pencipta lagu Isyana Sarasvati (23) ditegur oleh penyanyi dangdut jebolan ajang D'Academy, Lesti Andryani (16).
Ini terjadi ketika Isyana memperkenalkan diri dalam acara jumpa pers Yonder Music All-Star Live, sebuah konser yang diramaikan oleh 17 musisi kenamaan di Hotel Mulia, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (23/5/2016) malam.

Sebelum memperkenalkan diri, sederet artis musik Tanah Air, yakni Raisa, Afgan Syahreza, Judika Nalon Abadi Sihotang, Iwan Fals, dan Cakra Khan, telah terlebih menyampaikan sambutannya.
Giliran Isyana tiba. Pelantun "Kau Adalah" itu menyatakan diri sebagai seorang yang bangga bisa menjadi bagian dari acara yang diramaikan para musisi tersohor tersebut.
Bahkan, Isyana mengklaim sebagai musisi yang paling muda di antara lainnya.
"Ini semua ada 17 musisi. Saya bangga karena merasa paling bayi di sini, jadi bangga bisa di sini karena sangat mengidolakan mereka," ucap dia.

Namun, setelah vokalis Momo "Geisha" memberikan sambutan, Isyana tak sadar bahwa di antara mereka masih ada Lesti.
Dengan lugu Lesti buru-buru menyanggah ucapan Isyana yang mengklaim sebagai orang paling "bayi" atau termuda di antara lainnya.
"Kak Isyana punten (permisi). Bukan Kak Isyana yang bayi, tapi aku yang paling bayi di sini," kata Lesti disambut gelak tawa artis musik yang hadir.

Ucapan Lesti langsung mengundang reaksi dari rekan seprofesinya. Dalam canda, mereka berlagak tak terima ada yang mengaku lebih muda.
Penyanyi legendaris Iwan Fals bahkan berpura-pura melangkah ke luar barisan dan mengacungkan jari telunjuknya sebagai tanda pengakuan bahwa ia tak kalah "muda" dibanding Lesti.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.