Pemkab Minta Bantuan Alsintan Dimanfaatkan



Bupati Pandeglang, Irna Narulita didampingi Asisten Daerah (Asda) II, Dais Iskandar dalam acara Penyerahan Bantuan Alsintan di Balai Benih Induk (BBI) Pertanian Caringin, Kecamatan Labuan, Pandeglang, Jumat (20/05/2016).

KRAKATRAURADIO.COM, LABUAN - Bupati Pandeglang, Irna Narulita meminta kepada Ketua Kelompok Tani (Poktan) di Kabupaten Pandeglang, agar menjaga dan memanfaatkan bantuan Alat Mesin Pertanian (Alsintan) dari pemerintah.

“Harapan kami adalah bagaimana agar para petani dengan bantuan ini bisa lebih produktif lagi untuk bisa menghasilkan padi lebih banyak. Dengan metode-metode yang lebih modern. Mudah-mudahan mereka sangat terbantu dengan adanya alat mesin pertanian,” ujarnya kepada Krakatauradio.com, dalam acara penyerahan bantuan Alsintan kepada para Poktan di Balai Benih Induk (BBI) Pertanian Caringin, Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang, Jumat (20/05/2016).

Selain itu, Irna juga mengatakan, Pemkab berkomitmen untuk memajukan dan meningkatkan hasil pertanian di Pandeglang, agar hasil pertanian bisa didistribusikan ke daerah lain.

“Kami ingin bagaimana hadir ditengah para keluarga besar kelompok tani ini supaya kami juga mengharapkan produktivitasnya yang sangat luar biasa juga tapi kami juga harus hadir untuk mewujudkan merealisasikan kebutuhan para petani,” imbuh dia.

Saat disinggung mengenai bantuan yang diberikan Pemerintah namun banyak dijual, Irna mengakui bahwa Pemkab terkendala dalam menyediakan Unit Pelayanan Jasa Alsintan (UPJA) yang seharusnya ada di setiap Kecamatan.

“UPJA itu idealnya ada di semua Kecamatan, tapi kita baru ada di empat Kecamatan. Sekarang ini lebih kepada kepercayaan kita dengan para poktan yang juga ada komitmen untuk sama-sama untuk Pandeglang ini kembali kepada roh nya menjadi lumbungnya padi, jagung, kedelai, buah-buahan, hortikulturan dan sebagainya,” tandasnya.

Kepala Dinas Peternakan dan Pertanian (Distanak) Kabupaten Pandeglang, Wowon Dirman mengatakan, bantuan yang diberikan Pemerintah Kabupaten Pandeglang untuk para Ketua Poktan diantaranya berupa 83 traktor, 12 alat tanam padi, 2 traktor roda empat dan 105 pompa air untuk daerah-daerah mitigasi kekeringan.

Bantuan tersebut diberikan kepada ratusan Poktan yang tersebar di Kabupaten Pandeglang yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN) Tahun Anggaran 2016. (Mudofar)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.