4 Tipe Orang Tua dalam Membimbing Anak

Vemale.com - Setiap anak memang terlahir dengan keunikan dan kemampuan yang berbeda. Namun, tahukah Anda jika orang tua memberikan pengaruh yang cukup besar dalam perkembangannya? Menurut penelitian, berikut adalah 4 tipe orang tua dalam membimbing anak. Anda termasuk yang mana?

Ambitious Commander
Orang tua memang selalu menginginkan yang terbaik untuk si kecil. Ambitious Commander adalah tipe para orang tua yang proaktif. Biasanya mereka akan mengupayakan semaksimal mungkin kemampuan anak  untuk mendapatkan hasil terbaik bahkan cenderung memaksa. Orang tua tipe ini mendominasi keputusan pendidikan anak, misalnya dalam memilih sekolah atau tempat kursus.

Silent Achiever
Sebagai orang tua, pastikan Anda selalu mendengarkan pendapat si kecil juga ya. Seperti Silent Achiever, orang tua tipe ini sangat proaktif dan ambisius namun tetap memberikan kesempatan bagi anak untuk berpendapat.

Dibandingkan dengan tipe Ambitious Commander, tipe ini lebih mendorong anak secara diam-diam dan tidak terkesan memaksakan kehendaknya, mereka mengawasi anaknya dari jauh tanpa melibatkan diri terlalu dalam.

Short-Term Worrier
Short-Term Worrier adalah tipe orang tua yang bertindak reaktif jika melihat ada sesuatu yang salah dengan anaknya. Misalnya, ketika anak mendapatkan nilai jelek dalam mata pelajaran Bahasa Inggris. Orangtua tipe ini baru mencarikan tempat les untuk anaknya. Tipe ini lebih banyak khawatir terhadap tantangan masa depan untuk anaknya.

Happy-Go-Lucky
Tipe terakhir merupakan tipe orang tua yang santai. Happy-Go-Lucky adalah tipe orang tua yang melengkapi kebutuhan anak sesuai dengan kemampuan dan minat anak. Mereka cenderung tidak khawatir terhadap tantangan yang dihadapi anak di masa depan serta percaya terhadap kemampuan & talenta anaknya.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.