Hilangkan Batuk dengan Belimbing Wuluh

Musim penghujan seringkali daya tahan tubuh pun menurun. Sehingga tubuh mudah terserang penyakit. Flu dan batuk pun menyerang. Saat sakit batuk, pernapasan pun tersiksa sehingga membuat kamu tidak nyaman. Well, jika selama ini saat batuk dan kamu mengonsumsi obat batuk, cobalah untuk mengobati dengan cara alami. Salah satu obat alami untuk mengobati batuk adalah minum sari belimbing wuluh.

Berikut ini adalah cara membuat sirup belimbing wuluh untuk mengobati batuk. yuk, simak resepnya berikut ini.

Bahan:
3 buah belimbing wuluh
200 cc air
Gula secukupnya
Cara Membuat:
  1. Campur air, belimbing wuluh dan gula.
  2. Tim selama 1 jam. Angkat lalu biarkan dingin.
  3. Saring air belimbing wuluh dengan kain.
  4. Bagi menjadi dua bagian, untuk diminum pagi dan malam sebelum makan.
Minum setiap hari untuk hasil yang baik. Jika kamu tidak terlalu suka dengan manis, kamu dapat mengganti gula dengan madu. Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.