Pembangunan Huntara di Carita Hampir Rampung

Pembangunan Huntara di Kampung Cibenda, Desa Sukarame, Kecamatan Carita, Kabupaten Pandeglang, dilakukan oleh TNI. Foto Rabu (27/02/2019).
KRAKATAURADIO.COM, CARITA - Pembangunan hunian sementara (Huntara) bagi korban bencana tsunami Selat Sunda di Kecamatan Carita, Kabupaten Pandeglang, hampir rampung dikerjakan oleh TNI. Huntara yang disiapkan di Kecamatan Carita dipersiapkan sebanyak 37 unit.

Bupati Pandeglang Irna Narulita berharap, Huntara ini segera selesai agar dapat segera dihuni oleh para korban bencana. Untuk memastikan hal tersebut, Irna memantau langsung pembangunan Huntara di Kampung Cibenda, Desa Sukarame, Kecamatan Carita, Rabu (27/02).

“Huntara terus berproses karena kita juga punya jadwal untuk tanggal 6 April itu keputusan Bupati berakhir, mudah-mudahan huntara bisa segera selesai ditangani dengan baik karena memang anggarannya ada,” kata Irna.


Irna menambahkan, Presiden Joko Widodo meminta agar pembangunan Huntara dan Hunian tetap (Huntap) bisa selesai dan bisa dipergunakan para korban sebelum moment perayaan Idul Fitri 2019 nanti.

“Pak Presiden menyampaikan mengapa tidak kalau memang bisa segera dibangun hunian tetap bagi mereka sehingga mereka bisa menghadapi ramadhan ini dan pasca lebaran ini ekonomi mereka lebih pulih kehidupan mereka bisa normal lagi,” tuturnya.


Sementara itu, Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan (DPKPP) Kabupaten Pandeglang, Syarif Hidayat mengungkapkan, jika pembangunan Huntara di Kecamatan Carita sudah hampir rampung. Sementara untuk Huntara yang di Citanggok, Desa Teluk, Kecamatan Labuan, kata dia, saat ini tinggal pemasangan spandek dan dinding.

“Semuanya sudah ready, di Cibenda sebanyak 37 unit dan di Citanggok 248 unit,” ujar dia.


Sarif menjelaskan, jika anggaran yang diperlukan untuk membangun satu unit huntara kurang lebih memakan anggaran 14,475 juta.

“Targetnya semua Huntara harus selesai tanggal 5 april. Dan yang dibangun disni termasuk dari bantuan Kapolda 100 unit,” terangnya. (Mudofar)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.