Bupati Terbangkan 8 Atlet Asal Pandeglang ke PON XX Papua

Bupati Pandeglang, Irna Narulita saat melepas atlet Pandeglang yang ikut dalam kegiatan PON XX Papua, di Kapulso Horisson Altama, Rabu (15/09/2021).

KRAKATAURADIO.COM, PANDEGLANG - Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua secara resmi baru dilaksanakan pada awal Oktober, tepatnya dari tanggal 2 hingga 15 Oktober 2021 dengan mempertandingkan 30 cabang olahraga (Cabor). Kabupaten Pandeglang sendiri mengirimkan 8 atlet mewakili Provinsi Banten untuk mengikuti ajang terbesar olahraga skala nasional tersebut.

 

Bupati Pandeglang, Irna Narulita berharap agar medali emas dapat disumbangkan atlet asal Pandeglang dan dapat mengharumkan daerah berjuluk Kota Sejuta Santri dan Seribu Ulama tersebut.

 

“Pasang niat yang kuat, nanti pulang bawa medali emas,” kata Irna saat melepas 8 atlet dan 6 pelatih serta official, di Kapulso Horisson Altama, Rabu (15/09).

 

Irna mengatakan, para atlet harus tetap berlatih dan memaksimalkan waktu yang ada guna terus meningkatkan kemampuan. Pada kesempatan itu, Irna juga berpesan kepada para atlet untuk tetap menjaga kesehatan dan selalu menerapkan protokol kesehatan karena gelaran PON kali ini masih dalam suasana pandemi Covid-19.

 

“Kompetitor memang berat tapi saya yakin anda sudah menyiapkan untuk dapat bersaing shingga menjadi kebanggaan warga Pandeglang,” ujarnya.

 

Baca: 2 Bumdes di Pandeglang Terima Bantuan Hibah Angkutan Pedesaan

 

Baca: 6.508 Peserta Ikuti Tes Seleksi CPNS di Pandeglang

 

Sementara itu, Sekretaris Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pandeglang, Mustandri mengatakan, para atlet yang dikirimkan untuk mengikut PON XX di Papua adalah yang lolos seleksi pada Pekan Olahraga tingkat Provinsi (Porprov) Banten.

 

Para atlet asal Pandeglang yang diberangkatkan sendiri, kata dia, akan mulai diterbangkan ke Papua mulai tanggal 17 September.

 

“Ada yang tanggal 17, ada yang tanggal 20. Itu yang ngatur adalah provinsi. Target emas semuanya, insha Allah kita doakan. Makanya kami minta doanya ke masyarakat Pandeglang untuk dapat medali emas,” ucapnya.

 

Adapun nama-nama atlet asal Pandeglang yang mengikuti PON XX Papua diantaranya Ening Kurnia dan Tb Husni Mubarak dengan Cabor Aerosport-Gantole, Maesaroh dan Muhammad Yusuf dari Cabor Atletik, Amin dan Milenia Rosita dari Cabor Cricket, Abi Khofizh Riza dari Cabor Pencak Silat, dan Muhammad Yulfizar Zabreno dari Cabor Taekwondo. (Mudofar)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.