Ramaikan! Pemkab Gelar Nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Alun-alun

Pemkab Pandeglang gelar acara nonton bareng Timnas Indonesia U-23 di Alun-alun Pandeglang, Senin (29/04/2024).

KRAKATAURADIO.COM, PANDEGLANG - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang, Banten, akan menggelar nonton bareng (nobar) Timnas Indonesia melawan Uzbekistan dalam laga semifinal Piala Asia U-23 2024. Nobar ini sebagai bentuk dukungan ke Rizky Ridho dkk.

 

Nobar tepatnya akan digelar di Alun-alun Pandeglang, Senin (29/04) malam. Kegiatan ini terbuka untuk umum. Persiapan sendiri telah dilakukan.

 

Asisten Daerah (Asda) I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra), Doni Hermawan, mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Pandeglang dan sekitarnya untuk hadir nonton bareng.

 

“Mari kita sama-sama dukung Timnas Indonesia U-23 dari Kabupaten Pandeglang,” kata dia.

 

Nobar semifinal AFC Cup U-23 antara Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan U-23 ini sebagai bentuk dukungan masyarakat Pandeglang bagi Timnas Indonesia yang sedang berjuang memperebutkan tiket Final Piala Asia sekaligus Olimpiade Paris 2024.

 

“Mari kita dukung penuh perjuangan Timnas Indonesia U23, agar bisa memenangkan pertandingan semifinal nanti,” ujarnya.

 

Baca: Perihal Perindahan RKUD ke Bank Banten, Ini Kata Sekda Pandeglang

 

Baca: Dimyati Sebut Dewi-Iing Bakal Jadi Pasangan di Pilbup Pandeglang

 

Lebih lanjut, acara nobar ini dimeriahkan dengan pembagian hadiah doorprize bagi penonton. Namun pemenang doorprize harus mematuhi syarat.

 

“Kami juga menyediakan door prize bagi penonton yang hadir, dan bagi penonton agar berpakaian merah putih atau kaos Timnas Indonesia,” ucap dia. (Mudofar)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.