2 Tahun Jelang Pemilu, RN Masih Fokus Serap Aspirasi Masyarakat

Anggota Komisi I DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) Pandeglang-Lebak, Rizki Natakusumah (RN).

KRAKATAURADIO.COM, PANDEGLANG - Menjelang tahun politik 2024 mendatang, berbagai langkah dan strategi sudah dilakukan oleh beberapa partai politik (parpol) untuk menjadi pemenang. Bahkan, sosok yang berniat maju dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) juga sudah siap-siap untuk merebut hati calon pemilih. Bagaimana dengan Pemilihan Calon Bupati di Pandeglang?

 

Anggota Komisi I DPR RI, Rizki Natakusumah (RN) yang digadang-gadang menjadi Calon Bupati Pandeglang mengaku belum tertarik dan masih fokus menjadi wakil rakyat di Dapil Pandeglang-Lebak.

 

Rizki beralasan, saat ini dirinya fokus menyelesaikan tugasnya terlebih dahulu sebagai wakil rakyat di Senayan.

 

“Saya saat ini menjabat sebagai anggota DPR RI. Saya selalu sampaikan ke masyarakat luas, ini mandat dari masyarakat, dari rakyat sebagai anggota DPR RI harus fokus menjawab aspirasi dari masyarakat. Menyuarakan hak dan aspirasi dari rakyat di Kabupaten Pandeglang. Itu misi saya yang utama, enggak ada pikiran lain," kata RN kepada awak media, Jumat (22/04).

 

Menurut politisi muda dari partai Demokrat ini, kehendak rakyat yang ia terima yakni sebagai anggota DPR RI. Apalagi kata dia, ketua umum Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) juga meminta dia agar fokus menjaring aspirasi masyarakat.

 

“Sampai saat ini masih sebagai anggota DPR RI, itu fokus yang diberikan oleh masyarakat. Masyarakat minta fokus, ketua umum saya minta saya fokus, ketua fraksi saya minta saya fokus, ya saya fokus jadi anggota DPR yang baik yang bisa memberikan solusi ke permasalahan dan aspirasi dari masyarakat,” sambungnya.

 

Ia mengaku menganggap wajar dengan adanya aspirasi dari sebagian masyarakat mengenai pencalonannya sebagai Calon Bupati Pandeglang. Namun lagi-lagi RN menolak untuk menjawab isu tersebut secara gamblang.

 

RN malah berucap masih banyak sosok selain dirinya yang lebih layak untuk maju, baik di partai Demokrat maupun partai yang lain.

 

“Ada pimpinan DPRD, ada ketua fraksi, ada anggota DPR RI termasuk dan lain sebagainya. Banyak dorongan dari masyarakat untuk bisa membawa Pandeglang kearah yang lebih progresif yang tetap berakar kepada nilai-nilai agama,” tukasnya.

 

Baca: Gunung Anak Krakatau Naik Status Jadi Siaga Level III

 

Baca: Bupati Irna Apresiasi Keberadaan Saung Karapihan di Pandeglang

 

Sementara, anggota DPRD Pandeglang dari Fraksi partai Demokrat, Iing Andri Supriadi mengaku, secara pribadi ia mengunggulkan RN pada Pilkada Pandeglang.

 

“Rizki Natakusumah ini next (selanjutnya) memimpin Pandeglang. Tapi ini dari saya pribadi,” ujar dia.

 

Namun jika berbicara terkait keputusan partai, kata dia, maka ada prosesnya.

 

“Ada proses penjaringan, ada proses pembekalan dan lain sebagainya. Oleh karena itu keputusan ada di DPP. Tapi kalau saya pribadi, bagaimana caranya kita sama-sama mengawal putra daerah,” pungkasnya. (Mudofar)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.