Pandeglang Layak Jadi Pusat Pendidikan
Labuan - Bupati
Pandeglang Erwan Kurtubi menjelaskan, daerah Pandeglang sangat layak menjadi
pusat pendidikan, karena selain dekat dari Jakarta juga masih tersedia lahan
untuk membangun sarana yang dibutuhkan bagi pendidikan.
Menurutnya,
di wilayah Jakarta sudah tidak ada lahan lagi untuk membangun sarana
pendidikan, demikian juga daerah penyangga ibu kota itu, seperti Tangerang,
ketersediaan lahan kosong relatif sedikit. Pemkab Pandeglang, telah mengusulkan
pada pemerintah Provinsi Banten dan pusat, agar daerah itu dijadikan pusat
pendidikan, dan semoga bisa disetujui.
Pihaknya
juga telah menetapkan beberapa lokasi yang akan dijadikan pusat pendidikan, di
antaranya di Kecamatan Majasari, Kaduhejo dan Mandalawangi.
Berdasarkan
data dari Dinas Pendidikan Pandeglang, jumlah sekolah sekolah dasar (SD) di
daerah mencapai 880 unit, sekolah menengah pertama 134 unit, sekolah
menengah kejuruan 34 unit dan sekolah menengah atas 28 unit yang tersebar
di 35 kecamatan yang ada di kabupaten tersebut.
Tidak ada komentar