Kesbangpol Gelar Penguatan Pendidikan Wawasan Kebangsaan

Kegiatan pendidikan wawasan kebangsaan yang digelar Badan Kesbangpol di Mutiara Carita Cottages, Selasa (29/06/2021).

KRAKATAURADIO.COM, CARITA - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang, Banten, melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) melakukan kegiatan pendidikan wawasan kebangsaan kepada berbagai unsur, bertempat di Mutiara Carita Cottages (MCC), Selasa (29/06/2021).

 

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Kesbangpol Kabupaten Pandeglang, Pery Hasanudin mengatakan, tujuan kegiatan ini yakni untuk menguatkan ideologi dan nilai kebangsaan pada masyarakat di Kabupaten Pandeglang.

 

Selain itu, tambah Pery, tujuan dari kegiatan ini adalah guna pemberdayaan dan penguatan kesadaran berbangsa dan bernegara yang berlandaskan pada nilai Pancasila, Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

 

"Sasaran kegiatan ini adalah organisasi politik, organisasi kemasyarakatan, lembaga nirlaba, Pegawai Negeri Sipil (PNS), kepala desa, mahasiswa, wartawan, tokoh agama dan masyarakat," kata dia.

 

Pery yang juga Sekretaris Daerah (Sekda) ini mengapresiasi kegiatan tersebut dan mendorong semua lapisan masyarakat khususnya para pemuda untuk memiliki ideologi yang kuat dan wawasan kebangsaan yang luas.

 

"Kita ini membangun pusat pendidikan kawasan kebangsaan, kita akan berikan pendidikan 4 pilar. Tujuannya agar masyarakat kita betul-betul memahami dan punya wawasan tentang kebangsaan sehingga menjadikan cinta negara dan bela negara,” ujar Bambang.

 

Baca: Warga Labuan Antusias Ikuti Vaksinasi Massal

 

Baca: Pemkab Pandeglang Terima Penghargaan dari BNN Provinsi Banten di Peringatan Hari Anti Narkoba Internasional

 

Pembekalan wawasan kebangsaan pada Tahun 2021 ini dilaksanakan dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

 

Narasumber yang dihadirkan dalam kegiatan ini diantaranya mantan Kepala Kesbangpol Pandeglang, Agus Priyadi Mustika, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pandeglang, K.H. Tb. Hamdi Ma'ani, Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BPSDMD) Provinsi Banten, Husnul Amri.

 

Di akhir sambutan, Pery meminta masyarakat untuk lebih taat menerapkan protokol kesehatan (Prokes) dalam aktivitas sehari-hari. Hal ini, kata dia, mengingat angka terkonfirmasi Covid-19 di Pandeglang mengalami peningkatan yang signifikan.

 

"Tetap patuhi protokol kesehatan, pakai masker, sering cuci tangan, jaga jarak, hindari kerumunan dan kurangi mobilitas. Selain itu pemerintah juga sedang menggencarkan vaksinasi mudah-mudahan ini bisa disambut dengan baik oleh masyarakat," pungkasnya. (Mudofar)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.