Sertijab Dandim, Letkol Inf Jani Setiadi Pimpin Kodim 0601 Pandeglang

Letkol Inf Jani Setiadi saat menyampaikan sambutan dalam Sertijab di Aula Makodim 0601 Pandeglang, Selasa (18/01/2022).

KRAKATAURADIO.COM, PANDEGLANG - Jabatan Komandan Distrik Militer (Dandim) 0601 Pandeglang resmi berganti dari Letkol Kav Dedi Setiadi digantikan oleh Letkol Inf Jani Setiadi. Letkol Kav Dedi Setiadi kini menjabat sebagai Waaster Kodam III Siliwangi, sedangkan Letkol Inf Jani Setiadi merupakan mantan Danyon Raider 300/Brawijaya.

 

Hal itu terungkap saat serah terima jabatan (Sertijab) keduanya yang dilakukan di Aula Makodim 0601 Pandeglang, Selasa (18/01/2022).

 

Letkol Kav Dedi Setiadi menyampaikan rasa bangganya selama 17 bulan lebih telah bertugas di Pandeglang. Menurutnya, letak demografi Pandeglang telah menciptakan situasi yang aman dan damai sehingga dapat menunjang tugasnya.

 

“Saya telah menjabat kurang lebih sekitar 17 bulan sebagai Dandim 0601 Pandeglang. Pandeglang merupakan kota yang aman damai dan sejahtera,” kata Dedi saat menyampaikan sambutan.

 

Selama masa kepemimpinannya, lanjut dia, tentunya banyak tutur kata maupun tindakan yang kurang berkenan. Maka dari itu pihaknya memohon maaf.

 

“Semoga kedepan Forkopimda beserta masyarakat bisa lebih solid, semakin maju dan lebih Berkah lagi,” sambungnya.

 

Baca: Kunjungi Sumur, Mensos Risma Bakal Bangun Lumbung Sosial

 

Baca: BPBD DKI Jakarta Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa Sumur

 

Sementara itu, Wakil Bupati Kabupaten Pandeglang Tanto Warsono Arban menyampaikan terimakasih kepada Letkol Kav Dedi Setiadi atas dedikasi dan kinerjanya untuk kemajuan Pandeglang.

 

“Kami pemerintah kabupaten Pandeglang mengucapkan terimakasih kepada Letkol Kav Dedi Setiadi yang telah bersinergi membangun kekompakan dengan kami. Selamat bertugas ditempat barunya sebagai Waaster III Kodam III Siliwangi,” ujar Tanto.

 

Tanto juga mengucapkan selamat datang kepada Komandan Kodim yang baru, Letkol Inf Jani Setiadi.

 

“Semoga bisa segera menyesuaikan diri dengan warga di Pandeglang, kami tunggu inovasi-inovasinya,” imbuhnya. (Mudofar)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.