Sesuai Janji, Dishub Mulai Reaktivasi Terminal di Pandeglang

Sebuah angkot jurusan Serang-Pandeglang masuk ke terminal Cadasari, Kabupaten Pandeglang, yang mulai direaktivasi oleh Dishub pada Rabu (03/08/2022).

KRAKATAURADIO.COM, CADASARI - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Pandeglang, mulai melakukan reaktivasi atau pengaktifan kembali terminal yang terbengkalai. Pada hari ini, Dishub memulai reaktivasi terminal Cadasari.

 

Kepala Dishub Kabupaten Pandeglang, Atang Suhana menuturkan, pihaknya telah menggelar rapat koordinasi dengan Asisten Daerah (Asda) terkait diaktifkannya kembali terminal tipe C di Pandeglang.

 

“Hasil rapat itu kita sesuai dengan jadwal bahwa reaktivasi terminal untuk Cadasari itu dilaksanakan di hari ini,” kata dia, Rabu (03/08).

 

Ia menerangkan, trayek yang masuk ke terminal Cadasari yakni angkutan umum (angkot) jurusan Serang-Pandeglang. Menurut dia, hal ini sebagai upaya Pemerintah Daerah (Pemda) dalam menggenjot retribusi.

 

Kata dia, angkot kini diwajibkan masuk ke terminal untuk aktivitas turun naik penumpang. Nantinya mereka didata dan dipungut retribusi sebesar Rp 2.000 setiap hari.

 

“Insha Allah kedepan mudah-mudahan karena yang namanya terminal itu rumahnya angkot, penumpang juga mudah-mudahan kedepan dia naik turun penumpang itu ada di terminal,” sambungnya.

 

Baca: Cakupan Imunisasi Rutin dan Lanjutan di Pandeglang Menurun, Pemkab Lakukan Ini

 

Baca: Ratusan Bendera Merah Putih Warnai Kampung Leuweung Kolot, Juara Banget!

 

Dia mengakui sejak dibangun tahun 2018 silam dengan anggaran mencapai Rp 1,6 miliar, terminal tersebut tidak berjalan efektif. Padahal Terminal Cadasari memiliki potensi retribusi yang cukup besar. Sehari petugas bisa mengumpulkan retribusi dari 70-100 angkutan.

 

“Untuk target Rp 300 juta setahun se kabupaten. Insha Allah itu bisa mudah-mudahan bisa tercapai,” ucap dia.

 

Atang melanjutkan, setelah Terminal Cadasari, pekan depan pihaknya juga akan mengaktifkan kembali Terminal Carita, dilanjutkan Terminal Panimbang diakhir bulan Agustus. Dia berharap sopir angkutan dan masyarakat bisa menyukseskan reaktivasi tiga terminal ini.

 

“Rencananya nanti kita bergerak di tanggal 11 (Agustus) di terminal Carita. Nanti minggu terkahir kita bergerak di terminal Panimbang. Insha Allah 3 terminal itu dibulan ini kita reaktivasi semua,” imbuhnya.

 

Baca: 3 Terminal di Pandeglang Terbengkalai, Dishub Akan Lakukan Pembahasan

 

Sementara, salah seorang sopir angkutan, Ujang mengaku tidak mempersoalkan pemungutan retribusi di terminal. Hanya dia mengeluhkan ketidaktertiban sopir angkutan yang sering tidak menaati aturan. Apalagi tidak sedikit angkutan Serang-Pandeglang yang bodong tanpa dilengkapi surat resmi.

 

“Kurang tertib, sopir angkutan kurang teratur. Apalagi banyak sopir jurusan Serang-Pandeglang yang tidak jelas, tanpa surat-surat,” ujar dia.

 

Bukan hanya itu, ia juga mengeluhkan kondisi jalan masuk terminal yang rusak. Oleh karenanya dia berharap reaktivasi tersebut diikuti dengan pembenahan terminal supaya lebih nyaman bagi sopir dan penumpang. (Mudofar)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.