Pembangunan Huntara di Labuan Terus Digenjot

Serka Iwan Setiawan di lokasi pembangunan Huntara di Kampung Citanggok, Desa Teluk, Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang.
KRAKATAURADIO.COM, LABUAN - Pembangunan hunian sementara (Huntara) yang terletak di bumi perkemahan (Buper) Kwarran Gerakan Pramuka Kecamatan Labuan di Kampung Citanggok, Desa Teluk, Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang, masih terus dilakukan. Kini pembangunan yang dilakukan oleh TNI tersebut sudah terpasang rangka baja beserta atapnya.

Ditemui di lokasi pembangunan, Sersan Kepala (Serka) Iwan Setiawan mengatakan, saat ini tim pertama dari TNI yakni tim rangka, tengah mengerjakan pemasangan rangka baja beserta atap. Pasca dipasangnya rangka baja, nantinya akan ada tim TNI lainnya yang akan membangun dinding dan pengecoran.

“Kebetulan didaerah Citanggok ini kita lagi merangkai rangka (baja). Nanti untuk ngecor dan pemasangan GRC dinding itu nanti ada tim lagi dari Cibenda (pembangunan huntara di Carita,red),” ujarnya.


Pembangunan rangka tersebut, kata dia, sudah mencapai 90 persen. Adapun personil yang terlibat dalam pembangunan rangka yakni dari personil Tentara Sipur 3 Yudha Wiyogra sebanyak 19 orang, personil Yonif 320/Badak Putih 15 orang, personil Koramil dari Cigeulis dan Cibaling sebanyak 5 orang, Komandan Pleton 1 orang dan Jidam 2 orang. Setelah pembangunan rangka baja selesai, maka tim akan menuju ke tempat pembangunan Huntara di lokasi lainnya.

“Nanti posisinya setelah terpasang ini kami pindah lagi, nanti tim lain lagi yang membereskan untuk pemasangan GRC dinding sama pengecoran lantai termasuk tambahannya nanti ada MCK dan mushola. Target tuh kalau gak salah sampai 5 April,” tuturnya.


Ia menyebutkan, sampai saat ini tidak ada kendala berarti dalam pemasangan rangka baja tersebut. Hanya saja pekerjaan terhambat pada saat cuaca tengah hujan disertai petir.

“Paling cuaca saja, ketika cuaca kami tuh diatas ini kan baja, takut petir aja. Kalau ketersediaan barang alhamdulillah selalu ada kemudia logistik juga didukung,” paparnya. (Mudofar)

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.